body{display:block; -khtml-user-select:none; -webkit-user-select:none; -moz-user-select:none; -ms-user-select:none; -o-user-select:none; user-select:none; unselectable:on;}

Minggu, 18 Februari 2018

MACAM-MACAM TANDA PENGENAL DALAM GERAKAN PRAMUKA

     setelah adik-adik mengikuti beberapa kegiatan / aktif dibidang kepanduan Gerakan Pramuka. Maka timbullah dibenak pikira adik-adik tentang seputar beberapa tanda-tanda dalam Gerakan Parmuka yang harus dipahami.

     Dan kali ini kaka akan berbagi seputar tersebut yang teorinya didapat dari buku aliasnya salinan dari buku, jadi tak usah ada keraguan untukmembacanya, namun semua teori yang kaka bagikan ini semata-mata hanyalah untuk membantu perkembangan pola pikir adik dan sebagai refrensi pula. Maka jangan jadikan sebuah pedoman utama selagi masih berbeda jauh dari teori lain yang berhubungan dengan judul ini, bagi kaka si materi yang kaka bagikan ini tidak jauh berbeda dengan yang kaka pelajari disetiap Keprmukaa.

baiklah kal ini mari kita mengingat kembali seputar TANDA PENGENAL DALAM GERAKAN PRAMUKA.

* Apa tanda pengenal dalam gerakan pramuka?
Tanda pengenal dalam Gerakan Pramuka adalah tanda-tanda yang dikenakan pada pakaian seragam Pramuka, yang dapat menunjukkan diri seorang anggota Gerakan Pramuka, satuan, kemampuan, tanggung jawab, daerah asal, wilayah tugas, kecakapannya dan tanda penghargaan yang dimiliki.

* Tanda pengenel Gerakan pramuka secara garis besarnya meliputi:
1.   Tanda Umum:
Yaitu tanda yang dipakai secara umum oleh semua anggota Gerakan Pramuka yang sudah dilantik, putera maupun puteri, misalnya tanda tutup kepala, setangan leher dan sebagainya.

2.   Tanda Satuan
Yaitu tanda yang dapat menunjukkan Satuan/ Kwartir tertentu Tempat seorang anggota Gerakan Pramuka tergabung, dalam hal ini dimaksudkan mulai dari satuan terkecil diGugusdepan sampai satuan Tingkat Nasional.

3.   Tanda Jabatan
Yaitu tanda yang menunjukan tanda jabatan dan tanggungjawab seseorang dalam lingkungan Gerakan Pramuka.

4.   Tanda Kecakapan
Yaitu tanda yang menunjukkan kecakapan, Ketrampilan, ketangkasan, kemampuan, sikap dan usaha seorang Pramuka dalam bidang tertentu sesuai dengan golongan usianya.

5.   Tanda Kehormatan
Yaitu tanda yang menunjukkan jasa atau penghargaan yang diberikan kepada seseorang atas jasa, darma bakti, dan lain-lainnya, yang dianggap cukup bermutu dan berguna bagi Gerakan Pramuka, Gerakan Kepramukaan sedunia, Masyarakat, bangsa, negara dan umat islam.


Disarankan untuk baca artikel dibawah ini.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar